Harapan Bangsa : dari Penyuluhan Di Kampus hingga Sediakan TPS Tambahan

“Demokrasi adalah pemerintahan dari rakyat, oleh rakyat, dan untuk rakyat. PEMILU merupakan pesta demokrasi yang diadakan 5 tahun sekali. PEMILU diperuntukkan untuk seluruh WNI berusia 17 tahun ke atas.”

   Pemilihan Umum (PEMILU) tahun 2014 merupakan satu lagi moment penting bagi kelangsungan demokrasi di Indonesia. Pemilu ke-11 bagi Bangsa Indonesia ini adalah salah satu gerbang menuju era Indonesia yang baru. Banyak pihak yang menggantungkan harapan pada PEMILU ini untuk bisa memperbaiki kondisi Indonesia yang kacau. Dengan adanya Pemilu, akan terjadi regenerasi jajaran di puncak pemerintahan Indonesia, sehingga pemerintahan diharapkan bisa lebih baik lagi dan mampu mewujudkan Indonesia berdaulat. Namun banyak pula yang pesimis dengan PEMILU kali ini karena sebagian masyarakat berpikir bahwa PEMILU tidak akan merubah apapun. Pendapat semacam ini dipicu oleh spekulasi bahwa calon wakil rakyat yang akan maju merupakan sosok yang tidak mereka percaya, sehingga mereka memilih untuk tidak menggunakan hak pilihnya (golput) daripada harus memilih sosok-sosok yang tidak mereka percaya. read more